Archive for Oktober, 2009

Logo dan Maskot Baru Gelora Penggalang

logobarugelora

maskotbarugeloraLAUNCHING logo dan maskot baru kegiatan Gelar Lomba Pramuka Penggalang SD/MI (Gelora Penggalang) Regional Malang Raya SMP Negeri 1 Tumpang telah dilakukan, logo dan maskot yang akan digunakan mulai tahun 2010 tersebut menandai semangat baru dari Gelora Penggalang yang akan memasuki edisi ke-9 tersebut. Lomba yang akan ditangani secara penuh oleh IKNIKA atau Ikatan Alumni Pramuka La Negsatu tersebut akan jauh berbeda dari penyelenggaraan-penyelenggaraan sebelumnya, karena akan banyak inovasi dan kreasi dari alumni yang akan menghiasi perhelatan tahunan ini. Logo Gelora Penggalang merupakan silhouette bunga anggrek, sedangkan maskotnya mengambil karakter dari burung rajawali, dimana kedua-duanya adalah nama regu inti yang digunakan oleh La Negsatu. Harapannya dengan adanya logo dan maskot baru Gelora Penggalang akan lebih berkualitas lagi dari sebelumnya. Adik-adik Penggalang SD/MI di Malang Raya bersiap-siaplah untuk kembali berkompetisi di GELORA PENGGALANG IX TAHUN 2010! (red)

jejaklangkah

galeriaksi

museum

iknika

satublog

Oktober 13, 2009 at 2:49 am 8 komentar

Siap-siap Bersaing di LT 1 Kader La Negsatu 2009

siapltSEPERTI biasa, Lanegsatu pangkalan SMPN 1 Tumpang mengadakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas para pasukannya. Kegiatan semacam ini terus dlaksanakan secara rutin oleh Gugus Depan SMPN 1 Tumpang setiap tahunnya.Salah satu dari kegiatan tersebut ialah Lomba Tingkat 1 Kader Lanegsatu tahun. (lebih…)

Oktober 13, 2009 at 2:46 am 8 komentar

Absen di Penggalang Prestasi Kwarcab Malang

absengpADA satu agenda yang bakal tidak dihadiri La Negsatu, yaitu lomba Prestasi Penggalang Kab. Malang. Lomba ini diadakan untuk semacam seleksi lomba Prestasi Penggalang tingkat Jawa Timur. Nantinya sang juara di kabupaten akan dikirim menjadi regu perwakilan kab. Malang di Prestasi Penggalang se-Jawa Timur. La Negsatu selama 3 tahun berturut-turut telah mengikuti lomba Prestasi Penggalang se-Jawa Timur, tetapi saat itu masih langsung ditunjuk oleh Kwarcab. (lebih…)

Oktober 13, 2009 at 2:42 am 7 komentar

Pemilu La Negsatu Siap di Gelar

pemilugudepGUGUSDEPAN lain menyebutnya dengan Pratama. Istilah ini memang sudah familiar di pramuka. Dan salah satu agenda rutin La Negsatu juga berhubungan dengan hal di atas adalah Pemilihan Ketua Umum Badan Eksekutif Penggalang (BEP). Kegiatan ini diselenggarakan demi terus berjalannya roda organisasi pramuka di Gugusdepan La Negsatu ini. (lebih…)

Oktober 13, 2009 at 2:38 am Tinggalkan komentar

Hangat Dalam Kekeluargaan di Halal Bihalal

halal bihalalSEPERTI tahun-tahun sebelumnya, rumah pembina La Negsatu, Kak Eko, menjadi jujugan para aktivis dan alumni untuk menghadiri acara Halal Bihalal La Negsatu tahun 2009. acara halal bihalal kali ini dihadiri lebih kurang 100 orang terdiri dari para Alumni, Aktivis kelas 7,8,9, bpk. M.Uzair, dan bpk Turmidzi. (lebih…)

Oktober 13, 2009 at 2:35 am 1 komentar


Kalender

Oktober 2009
S S R K J S M
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Total Pengunjung

  • 106.331